You are here
Home > Informasi > IDENTIFIKASI TANAMAN DI SMP LAB UM

IDENTIFIKASI TANAMAN DI SMP LAB UM

POHON MANGGA

Nama ilmiah : Mangifera

Ciri-ciri :

  1. Pohon Mangga umumnya memiliki ukuran batang yang    besar.
  2. Akar tanaman mangga bercabang-cabang.
  3. Daun tunggal dan tumbuh lebat.

Manfaat :

  1. Mencegah kanker.
  2. Sumber energi bagi ibu hamil.
  3. Menurunkan kolesterol.

POHON PISANG

Nama ilmiah : Musa

Ciri-ciri :

  1. Daun tanaman  pisang lebar dan  panjang.
  2. Bunga pisang pada ujung batang dan hanya sekali berbunga.
  3. Akar tanaman pisang yaitu akar  serabut.

Manfaat :

  1. Mencegah batu ginjal.
  2. Mengobati diabetes.
  3. Menyembuhkan anemia.

POHON AKASIA

Nama ilmiah : Acacia

Ciri-ciri :

  1. Akar tumbuhan akasia tunggang
  2. Memiliki daun yang menyirip.
  3. Buah akasia berbentuk polong dan berwarna hijau ketike masih muda,lalu   menjadi coklat saat tua.

Manfaat:

  1. Dapat dijadikan minyak wangi.
  2. Mencegah penyakit diabetes.
  3. Mencegah hipertensi.

POHON RANDU

Nama ilmiah :Ceiba pentandra.

Ciri-ciri :

  1. Tangkai pohon berduri.
  2. Pohon randu memiliki batang berkayu.
  3. Daun randu memiliki tulang daun menjari.

Manfaat :

  1. Obat panas dalam.
  2. Menghilangkan bekas luka.
  3. Menyehatkan sistem pencernaan.

POHON PALEM

Nama ilmiah :Arecaceae.

Ciri-ciri :

  1. Memiliki batang yang jarang bercabang.
  2. Batang pohon palem umumnya beruasruas.
  3. Daunnya termasuk daun majemuk dan tersusun nyirip tunggal.

Manfaat :

  1. Sebagai obat cacing.
  2. Menguatkan gigi.
  3. Mengatasi rabun mata.

    Similar Articles

    Leave a Reply

    Top